Selamat hari ibu

Selamat pagi, tepat hari ini tanggal 22 desember 2015 di peringati sebagai hari Ibu, mari kita luangkan waktu sejenak untuk mengucapkan selamat hari ibu untuk seluruh ibu di Indonesia maupun ibu di seluruh dunia. Sesungguhnya ibu yang melahirkan kita kedunia ini, berkatnya kita bisa sampai sekarang. Kesuksesan yang kita dapat sekarang itu di tidak luput dari doa ibu, dia yang selalu mendo'akan anaknya agar bisa jadi anak yang sukses dunia dan akhirat.

Izinkan aku mengucapkan hari ibu ini lewat blog. Sebagai kado untuk ibuku. 

Untuk ibu yang sudah melahirkanku ke dunia ini dan mengenalkanku kepada sang penciptaku Allh.swt, aku ingin mengucapkan selamat hari Ibu untuk Ibuku. Aku tidak terlalu banyak berharap, aku hanya ingin Ibu sehat selalu, serta menyangiku layaknya ketika aku lahir kedunia ini. Ibu selalu bilang biar aku saja yang sakit tapi anakku jangan, kata-kata ini yang selalu aku dengar ketika aku sakit dari waktu aku kecil hingga sekarang.
With my mom

Ibu yang selalu menjagaku dan juga merawatku sampai aku besar, sungguh besar pengorbanannya. Tidak pernah lelah apalagi mengeluh ketika merawatku sewaktuku kecil, selalu sabar dalam merawatku, Terimakasih ibu sudah merawatku selama ini dan berkatmu aku belajar tentang arti pengorbanan.

Pastinya setiap orang punya cara sendiri untuk membalas jasa seorang ibu, memang tidak mungkin kita bisa membalas segala apa yang telah ibu berikan selama kita hidup di dunia ini. Tapi ada satu hal yang mungkin bisa kalian berikan kepada ibu kalian yaitu dengan cara menjadi pribadi yang baik dan berprestasi.

Selagi kita masih memiliki Ibu jangan pernah mengecewakannya, banyak diluar sana yang mungkin sudah kehilangan ibu dan belum sempat bilang sayang kepada ibunya. Bahkan mungkin belum sempat meminta maff atas segala dosa-dosanya, bagi kita yang masih memiliki ibu, maka bersyukurlah serta jaga perasaan ibu dan sayangi dia sebagaimana dia menyayangi kita. Jangan sampai kita menjadi seperti malin kundang yang durhaka kepada ibunya.

Sekali lagi aku mau mengucapkan selamat hari ibu, semoga aku bisa membahagiakanmu ibu. Dan semoga kalian yang membaca tulisan ini juga bisa membahagiakan ibu kalian, serta bisa menjadi anak yang sukses dunia dan akhirat sesuai doa ibu kita.

Surga adalah tempat bagi anak yang soleh, karena sesungguhnya surga itu ada di telapak kaki ibu. Maka dari itu jangan sampai kita tidak mendapatkan surga karena jadi anak yang durhaka.

Berbaktilah dan bahagiakanlah orang tua.

Semoga tulisan ini bisa menjadi kado yang sangat mahal harganya, karena tulisan ini akan terus ada selama blog ini masih ada.

Dan semoga tulisan ini bisa menginspirasi bagi yang membaca.

Selamat hari ibu 

Komentar